Kompresi file adalah sebuah cara untuk memampatkan file sehingga space yang diperlukan untuk menyimpan file menjadi lebih kecil dan efisien dalam penyimpanannya, serta mempersingkat waktu pertukaran file. Cara ini memungkinkan file disimpan dengan kapasitas kecil dan dikembalikan seperti semula. File pengkompresian ada beberapa macam seperti .zip, .rar, .7z, .tar, .tar.gz, dan lain-lain.
Pada sistem operasi linux, file pengkompresian default menggunakan jenis file .tar, .tar.gz, dan lain-lain. Dengan menggunakan Linux tar, mengcompress dan decompress file dapat dilakukan dengan mudah. Tar dilengkapi dengan banyak opsi dan beberapa di antaranya harus Anda ingat. Berikut ini beberapa contoh penggunaan perintah Tar.
Membuat Single File Kompresi tar.gz di Linux
Kamu dapat membuat file kompresi tar.gz dengan menggunakan perintah berikut.
# tar -cjf namaarchive.tar.gz namafile/direktori
Command tersebut menggunakan opsi.
- c : untuk membuat file archive
- j : metode pengompresian
- f : nama file
Membuat Multi File Kompresi tar.gz di Linux
Kamu dapat membuat file kompresi tar.gz dengan menggunakan perintah berikut.
# tar -cjf namaarchive.tar.gz namafile/direktori namafile/direktori namafile/direktori
Command tersebut menggunakan opsi.
- c : untuk membuat file archive
- j : metode pengompresian
- f : nama file
Membuat Single File Kompresi tar.bz2 di Linux
Kamu dapat membuat file kompresi tar.bz2 dengan menggunakan perintah berikut.
# tar -cjf namaarchive.tar.bz2 namafile/direktori
Command tersebut menggunakan opsi.
- c : untuk membuat file archive
- j : metode pengompresian
- f : nama file
Membuat Multi File Kompresi tar.bz2 di Linux
Kamu dapat membuat file kompresi tar.bz2 dengan menggunakan perintah berikut.
# tar -cjf namaarchive.tar.bz2 namafile/direktori namafile/direktori namafile/direktori
Command tersebut menggunakan opsi.
- c : untuk membuat file archive
- j : metode pengompresian
- f : nama file
Menampilkan Isi File Kompresi di Linux
Kamu dapat melihat isi dari file kompresi dengan menggunakan perintah berikut.
# tar -tvf namaarchive.tar.gz
Command tersebut menggunakan opsi.
- t : untuk menampilkan isi file kompresi
- v : menampilkan progres
- f : nama file
Mengekstrak Isi File Kompresi di Linux
Kamu dapat mengekstrak isi dari file kompresi dengan menggunakan perintah berikut.
# tar -xvf namaarchive.tar.gz
Command tersebut menggunakan opsi.
- x : untuk mengekstrak isi file kompresi
- v : menampilkan progres
- f : nama file
Semoga Bermanfaat
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.